Rabu, 17 September 2024 – Laporan keberlanjutan semakin menjadi elemen penting dalam dunia bisnis. Perusahaan diharapkan memberikan informasi transparan mengenai dampak lingkungan, sosial, dan tata kelola (Environment, Social, Governance/ESG). Investor, sebagai salah satu pemangku kepentingan utama, memiliki kepentingan khusus terhadap laporan keberlanjutan perusahaan untuk menilai risiko dan peluang yang dapat mempengaruhi nilai investasi mereka.
Berangkat dari latar belakang tersebut, Indonesia Corporate Secretary Association (ICSA) mengadakan webinar non-regulatory "What Investor Want from Sustainability Reports?" Rabu, (17/9), yang dihadiri oleh lebih dari 120 peserta.
Topik materi disampaikan oleh Partner KAP Rintis, Jumadi, Rianto & Rekan (PwC Indonesia) Yanto Kamarudin, Partner PwC Indonesia Meita Laimanto, dan Senior Manager PwC Indonesia Felicia Amanda Soesanto.
Dengan diadakannya webinar ini, diharapkan peserta yang hadir bisa mempelajari hal-hal penting pada laporan keberlanjutan yang menjadi perhatian investor serta menyusun laporan keberlanjutan secara bertanggung jawab.